Anda sedang menikmati masa-masa bahagia menjadi orang tua baru. Informasi ini sangat penting bagi anda. Posisi tidur yang salah pada bayi dapat menyebabkan SIDS (Sudden Infant Death Syndrome) atau kematian tiba-tiba pada bayi. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Nina Yen dkk di Denmark, Norwegia dan Swedia menyimpulkan bahwa posisi tidur tengkurap pada bayi sangat berbahaya.
Nina Yen dkk melakukan penelitian pada 242 kasus bayi yang mengalami kematian mendadak di 3 negara yaitu Denmark, Norwegia dan Swedia dan 869 bayi non kasus sebagai control. Hasil penelitian menyatakan bahwa menidurkan bayi dengan posisi tengkurap mempunyai resiko mengalami SIDS atau kematian mendadak sebesar 13.9 kali lebih besar daripada bayi yang ditidurkan terlentang. Selain itu meletakkan bayi tidur dalam posisi miring juga meningkatkan resiko sebesar 3.5 kali daripada bayi yang ditidurkan dalam posisi terlentang hal ini diduga karena posisi bayi menjadi tidak stabil. Resiko ini akan meningkat pada bayi berat lahir rendah, premature dan bayi pada umur 13 – 24 minggu. Bayi perempuan mempunyai resiko yang lebih tinggi daripada bayi laki-laki. Maka berhati-hatilah dalam menidurkan si buah hati. Selalu monitor posisi tidur si buah hati agar selalu dalam posisi yang nyaman dan tidak membahayakan keselamatan buah hati anda.
Penelitian ini didanai oleh The Nordic Council, Kobenhavenm Denmark; the Norwegian Research Council, Oslo, Norway; the Norwegian Parental SIDS Organisation, Oslo, Norway dan the University of Bergen, Bergen, Norway.
kesehatan.kompasiana.com
No comments:
Post a Comment